
Mufcare mufmail@muf.co.id atau Mufcall 1500824
Senin sampai Jumat pukul 08:00 - 16:00 WIB
Sabtu pukul 08:00 - 12:00 WIB
Denza D9 adalah MPV listrik premium yang menawarkan berbagai kecanggihan teknologi untuk meningkatkan kenyamanan, keamanan, dan performa berkendara.
Dilengkapi dengan motor listrik yang menghasilkan tenaga 230 PS dan torsi 360 Nm, memungkinkan akselerasi 0-100 km/jam dalam 9,5 detik.
Menggunakan baterai BYD Blade berkapasitas 103 kWh, memberikan jarak tempuh hingga 600 km dengan sekali pengisian daya. Pengisian cepat 166 kW memungkinkan penambahan jarak 150 km hanya dalam 10 menit.
Teknologi Keselamatan dan ADAS
Denza Pilot-Advanced Driver Assistance System: mencakup LiDAR, radar, kamera, dan sensor ultrasonik untuk memberikan fitur seperti adaptive cruise control, peringatan tabrakan depan, deteksi titik buta, dan pengenalan rambu lalu lintas.
Sistem Suspensi Cerdas DiSus: Termasuk DiSus-C untuk suspensi aktif yang mendukung stabilitas di berbagai kondisi jalan, serta DiSus-A yang memberikan penyesuaian dinamis untuk kenyamanan maksimal dan kemampuan off-road yang optimal.
Desain Interior Mewah dan Fungsional
Kursi captain seat dengan Fitur Lengkap, dimana kursi baris kedua model captainn seat memiliki fungsi pijat, ventilasi, pemanas, dan pengaturan elektrik delapan arah.
Terdapat layar sentuh di sandaran tangan baris kedua untuk mengatur posisi kursi, suhu AC, pencahayaan kabin, dan fitur lainnya.
Kulkas Mini: Dilengkapi dengan kulkas berkapasitas 7,5 liter yang dapat menjaga suhu dingin atau panas sesuai kebutuhan.
Sistem Hiburan dan Konektivitas
Layar Head Unit 15,6 Inci dengan fitur navigasi, multimedia, dan pembaruan over-the-air (OTA).
Sistem Audio Premium: Dilengkapi dengan sistem suara Dynaudio dengan 14 speaker HiFi untuk pengalaman audio yang imersif.
Fitur Tambahan
Vehicle-to-Load (V2L): Memungkinkan kendaraan menyuplai listrik untuk perangkat eksternal, mendukung aktivitas outdoor atau keadaan darurat.
Panoramic Roof: Atap kaca panoramik seluas 1,1 meter persegi memberikan pencahayaan alami dan melindungi penumpang dari sinar UV hingga 99%.
Dengan kombinasi fitur-fitur canggih tersebut, Denza D9 menawarkan pengalaman berkendara yang mewah. Berminat? Dapatkan dengan pembiayaan syariah di BSI OTO.