NEWS

Master of Torque! Yamaha MT-15 Hadir dengan Warna Baru yang Lebih Sangar

Master of Torque! Yamaha MT-15 Hadir dengan Warna Baru yang Lebih Sangar Master of Torque! Yamaha MT-15 Hadir dengan Warna Baru yang Lebih Sangar

Yamaha Indonesia menampilkan MT-15  dengan pilihan warna baru. Yamaha MT-15 sebagai Hyper Naked Yamaha dijuluki Master of Torque ini mampu mendukung aktivitas yang dinamis dan memacu adrenalin (thrilling) para penggunanya.

Warna baru yang disuguhkan untuk membuat motor ini terlihat semakin agresif di jalanan adalah warna Matte Light Grey dan Matte Black.

Varian warna Matte Light Grey yang didominasi dengan warna abu-abu matte mampu membawa aura modern sesuai dengan tren sepeda motor masa kini. Pada bagian side cover dan buritan motor Yamaha MT-15 varian warna Matte Light Grey ini juga diberikan sentuhan warna biru langit.

Warna hitam doff menjadi warna utama dari varian Matte Black tersebut semakin mempertegas kesan maskulin dari Yamaha MT-15 2025. Konsep “All Black” yang diaplikasikan pada bagian velgnya juga membuat motor bertorsi besar milik Yamaha ini jadi terlihat lebih gagah.

Yamaha MT-15 lahir dengan desain yang diwarisi karakter dari keluarga MT Series, khususnya bagian wajah depan yang lebih sangar dan agresif karena adanya dua position light LED dan satu lampu utama dengan Projector LED.

Yamaha MT-15 menggunakan speedometer full digital yang dilengkapi dengan shift timing light. Selain itu, Yamaha MT-15 2025 juga memiliki handle bar yang lebar guna mendukung posisi duduk yang lebih tegak serta dilengkapi dengan big bike switch yang berfungsi untuk sistem pengoperasian motor (cut off/on dan starter engine).

Desain seperti Big Bike ini memiliki beragam keunggulan yang mampu memberikan sensasi handling motor ini menyenangkan. Suspensi up side down (USD) yang meningkatkan handling sekaligus mempertegas kesan gagah di motor ini.

Yamaha MT-15 menggunakan mesin 155cc, 4 katup dengan 6 percepatan yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 14,2 kW/ 10.000 rpm serta torsi sebesar 14,7 Nm/8.500 rpm.

Berminat dengan motor Yamaha MT-15 ini? Dapatkan dengan pembiayaan syariah, hanya di BSI OTO.

CONTACT US

Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakaatuh,

Jika Anda tertarik dan masih memiliki
pertanyaan tentang pembelian
kendaraan di BSI OTO

Silahkan menghubungi melalui
online chat kami, email atau
call center 1500824
*Jam operasional
pukul 09.00 - 17.00 WIB.
Presented by:
logo muf

Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakaatuh,

Jika Anda tertarik dan masih memiliki pertanyaan
tentang pembelian kendaraan di BSI OTO

Silahkan menghubungi melalui:
Mufcare mufmail@muf.co.id atau Mufcall 1500824
*Jam operasional:
Senin sampai Jumat pukul 08:00 - 16:00 WIB
Sabtu pukul 08:00 - 12:00 WIB
Product by:
logo bsi
Follow @muf_syariah
for our social media updates